Rumah 2 Lantai Luas 280 m2 Fasad Modern Minimalis

Untuk merencanakan denah dan tampak rumah dengan tanah yang lebar membuat kita harus mencari komposisi tampak yang pas sesuai agar menghindari model bangunan yang monoton dengan besarnya lebar ukuran tanah ini.

Desain Rumah 2 Lantai Fasad Modern Minimalis

Dalam artikel rutin ini kami terbitkan contoh desain rumah karya kami dengan kondisi seperti uraian di atas yaitu tanah yang lebar dengan dibuat rumah tingkat 2 lantai mengusung komposisi tampak depan rumah minimalis modern.

Secara singkat hal-hal yang menarik menjadi kelebihannya untuk kita ulas dalam desain bangunan rumah ini antara lain :

  • Komposisi bentuk bangunan sederhana kesan modern dengan finishing permukaan tembok dengan granit
  • Komposisi fasad yang tetap menampilkan keselarasan bentuk meskipun dengan muka lebar dengan keseimbangan bentuk yang pas
  • Dimensi komponen bukaan atau jendela besar dan lega memperkuat kesan rumah modern
  • Membuat denah dengan area servis di belakang yang terpisah dari bangunan utama merupakan sesuai yang sangat efisien secara fungsi
Denah Desain Rumah Minimalis 2 Lantai

Dalam denah bangunan rumah 2 lantai dengan luas bangunan 280 m2 ini mampu memuat 5 kamar tidur dengan ukuran yang relatif lega dengan luasan optimal. Penataan ruang terbuka dikumpulkan di bagian tengah rumah utama dengan mengatur pintu depan dan belakang sejajar sangat efektif untuk memberikan kelancaran pergerakan udara yang bisa berakibat ruangan dalam rumah menjadi sejuk dengan pergerakan udara alami yang baik. Dalam denah rumah ini juga mampu menampung garasi dalam dengan kapasitas 2 mobil ukuran standar dengan susunan menyamping. Juga di depannya terdapat pula carport dengan kapasitas 2 mobil dengan susunan serupa sehingga total kapasitas 4 mobil mampu di parkir dalam rumah ini.

Bentuk atap limasan yang relatif sederhana dengan tidak terlalu rumit memberikan kemudahan dalam konstruksi dengan tetap memberikan penampilan yang ciamik juga di keseluruhan komposisi bangunan. Penerapan atap model ini memberikan kemudahan pula dengan lancarnya aliran air hujan, meminimalkan penggunaan talang dan kemudahan dalam perawatan bangunan juga.

Balkon terbuka yang luas multifungsi di atas garasi mobil bisa memberikan keleluasaan di dalam rumah karena bisa dijadikan tempat bersantai yang sejuk yang biasa disebut ruang rooftop. Selain itu balkon ini juga bisa difungsikan untuk kegiatan lain antara lain untuk tempat menjemur pakaian.

This entry was posted in RUMAH BESAR and tagged , , , . Bookmark the permalink.

Leave a Reply