Rancangan Denah dan Model Tampak Ruko Tingkat Lebar 8 Meter
Ide menggabungkan rumah tinggal dengan ruang usaha merupakan solusi yang baik untuk efisiensi agar menjadi lebih praktis. Dengan menggabungkan ruang usaha di dalam rumah tinggal kita menjadikan kita lebih praktis dalam beraktifitas, mengurangi mobilitas, kita bisa menjalankan usaha di lokasi tempat tinggal kita. Dengan penggabungan kegiatan ini dalam 1 bangunan, akan bisa banyak memangkas waktu dan biaya san tentunya akan sangat menguntungkan kita. Tentunya akan juga terbatas untuk usaha tertentu untuk bisa cocok digabungkan bersama rumah tinggal agar kenyamanan rumah tinggal tetap terjaga.
Dalam contoh desain rumah toko ruko 2 lantai di tulisan ini kami menampilkan sebuah rancangan desain rumah digabungkan dengan ruang usaha di lingkungan pemukiman atau di lingkungan perumahan. Kelebihan dari desain ruko ruang usaha di tengah pemukiman adalah kita bisa lebih dekat dengan konsumen, yaitu di pemukiman sekitar dan bisa menjadikan bangunan ruang usaha kita menjadi lebih aman karena menyatu dengan rumah tinggal. Sedangkan kondisi yang harus bisa kita siasati berkenaan dengan tampilan bangunan adalah, kita harus bisa menampilkan suatu model bangunan yang masih mengesankan sebuah model rumah tinggal pribadi, agar tampilan bangunan bisa tetap bagus dan tetap menyatu di antara rumah yang lain dalam lingkungan pemukiman ini. Kebutuhan akan tampilan bangunan yang tetap mengesankan rumah tinggal berhasil diselesaikan dengan baik dalam desain ruko tingkat ini. Hal itu diselesaikan dengan pemilihan bentuk limasan yang utuh terlihat pada tampak depan ruko dan pemilihan bahan finishing dinding depan kombinasi batu alam yang banyak dipakai pada variasi rumah tinggal, juga model balkon yang nyaman untuk rumah dipakai dalam penyelesaian tampak depan, sehingga bangunan ini tetap mengesankan sebuah “rumah”.
Penataan denah ruangan rumah toko ruko ini mengadopsi model pengelompokan fungsi seperti pada ruko 2 lantai pada umumnya, di bagian bawah difungsikan sebagai ruang usaha dan di lantai atas full untuk rumah tinggal. Pemisahan 2 fungsi ruang usaha dan rumah dirasa efektif jika dipisahkan per lantai. Hal yang menarik dari rancangan denah ruko tingkat ini adalah adanya tangga khusus ke rumah di lantai atas pada fasad depan bangunan. Dengan tangga khusus yang terpisah dengan ruang usaha ini, penghuni rumah atau tamu bisa langsung masuk ke area rumah di lantai atas tanpa harus melewati area ruang usaha, tentu saja hal ini akan sangat memudahkan penghuni rumah. Denah rumah dengan 2 kamar tidur, ruang tamu, ruang keluarga dan dapur, tertata secara bagus di lantai 2. Juga dengan perancangan ruang terbuka multi fungsi di bagian belakang merupakan solusi yang tepat, sehingga tempat tinggal yang dikombinasikan dengan ruang usaha ini tetap memberikan kenyamanan maksimal bagi penghuninya.