Desain Rumah Minimalis 3 Kamar Model Atap Limasan di Belitung

Denah dan Gambar 3 Dimensi Rumah Luas Bangunan 141 m2

desain rumah minimalis 3 kamar

Berikut ini contoh desain rumah dengan jumlah ruang kamar tidur yang paling dicari, yaitu 3 kamar tidur. Denah rumah dengan 3 kamar tidur merupakan rumah dengan luasan dari sedang ke kecil, yang banyak dibutuhkan oleh keluarga yang baru berencana memiliki rumah. Rumah dengan 3 kamar tidur dinilai memiliki range luasan yang pas, sebuah luasan minimal yang mampu menjawab kebutuhan jumlah kamar dengan jumlah minimal 3 buah kamar tidur. Secara garis besar 3 buah kamar tidur yang dibutuhkan merupakan kamar tidur utama, kamar anak dan kamar serbaguna dengan fungsi yang fleksibel yang bisa dipakai sebagai kamar tamu atau ruangan lain.

Di gambar tampilan contoh karya arsitek rumah tim kami ini, merupakan contoh desain rumah 3 kamar yang banyak diminati. Kelebihan lainnya dari desain rumah ini adalah penampilan tampak depan rumahnya merupakan model bangunan yang tak lekang oleh jaman dan menjadi favorit di Indonesia. Model rumah ini sering disebut sebagai desain rumah minimalis, merupakan model rumah yang memberikan tampilan yang terlihat modern dengan komposisi bentuknya yang simple. Kreasi variasi tampak depan rumahnya menggunakan ornamen-ornamen modern yang populer, antara lain komposisi bidang garis-garis dan tampilan permukaan dinding variasi tekstur batu alam. Tampilan kreasi ornamen itu memberikan kesan estetika bangunan rumah yang bagus. Dengan menggunakan tampilan jendela dan variasi teras model geometri simple, membuatnya cocok menampilkan satu kesan modern. Aksen warna orange terang sangat bagus dan terlihat menonjol melengkapi model rumah favorit ini.

denah rumah 3 kamar tidur

Ruangan-ruangan rumah dengan luas bangunan 141 m2 ini tertata rapi. Tiap sudut rumah menjadi optimal fungsinya dengan penataan denah yang bagus ini. Ruangan menjadi tertata sehingga menjadi nyaman di dalam rumah. Ruang tengah yang luas menjadi salah satu kelebihan dari rancangan rumah ukuran sedang ini.

Model atap yang keren, yang diadopsi dari bentuk dasar atap rumah limasan ini merupakan suatu kelebihan yang ditemui dalam desain rumah ini. Dengan sudut kemiringan atap yang curam ini memudahkan air hujan mengalir dengan lancar dan meminimalisir talang. Sudut atap yang curam yang membuat atap terlihat tinggi pada rumah ini, juga menguntungkan bagi penampilan rumah, yang menyebabkan bangunan rumah tampil lebih megah.

This entry was posted in RUMAH KECIL-SEDANG and tagged , , , . Bookmark the permalink.