GAMBAR DESAIN RUMAH SEDERHANA

Model desain rumah dengan penampilan sederhana merupakan salah satu model desain yang populer dan banyak diinginkan. Begitupun dalam kesempatan kami menyediakan pelayanan konsumen untuk membuat gambar desain rumah, tidak jarang kami mengerjakan pembuatan desain rumah sederhana, yang merupakan solusi untuk menghemat anggaran atau membuat rencana skema rancangan bangunan rumah yang efisien yang bisa pas sesuai dengan kebutuhan serta budget. Desain rumah sederhana tidak selalu berarti desain rumah yang irit seadanya, tetapi bisa juga menampilkan suatu komposisi estetika bangunan yang tetap indah untuk dilihat. Merupakan suatu tantangan tersendiri untuk membuat suatu rumah sederhana dengan tampilan yang tetap bagus dan tetap optimal fungsi dan hemat biaya pembangunannya.

Dalam macam ragamnya, rumah sederhana kami coba untuk mengklasifikasikan dalam beberapa kelompok menurut besaran dan biaya bangun, fungsi dan penampilannya. Menurut pengamatan kami sesuai pengalaman kami lebih dari 10 tahun mendesain rumah, istilah rumah sederhana bisa dikelompokkan menjadi rumah sederhana untuk menghemat anggaran yang bisa kita sebut juga rumah sangat sederhana dan istilah rumah sederhana secara konsep penampilan bangunan saja dan tidak harus berukuran kecil.

Dua kategori yang bisa diistilahkan sebagai rumah sederhana itu akan kami coba untuk membahas satu per satu dan menampilkan contoh gambar desainnya dalam uraian di bawah :

  • Rumah Sangat Sederhana Untuk Menghemat Anggaran Pembangunan

Sebuah kesimpulan dari beberapa pengertian kata yang menyusunnya di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), rumah sangat sederhana merupakan rumah dengan luas tanah kurang dari 90 meter persegi, yang disediakan bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Bisa dikatakan juga bahwa rumah sangat sederhana merupakan rumah umum atau rumah yang dibangun untuk memenuhi kebutuhan rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah.

Dari situ dapat dikatakan rumah sangat sederhana ditujukan untuk menghemat budget pembangunan  yang bisa diwujudkan dengan meminimalkan luasan denah rumah dan tampilan rumah.

  • Rumah Sederhana Secara Konsep Fasad Bangunan

Rumah sederhana komposisi tampak depan bangunnya bisa kita deskripsikan sebagai rumah umum yang tidak harus kecil dan tidak ditujukan khusus untuk menghemat budget, tetapi khusus untuk menampilkan kesederhanaan bentuk bangunan rumahnya, yang mempunyai tujuan khusus agar bisa menampilkan rumah yang simple sederhana dan bersahaja. Dalam kategori ini rumah luas denahnya tidak selalu kecil dan bisa di kategori luas sedang atau besar, karena yang dititik beratkan hanya pada penampilan tampak depan bangunnya yang mencerminkan kesederhanaan.